Dalam rangka mendukung program inovasi korporatisasi sektor peternakan dan pengembangan komoditas bagi para peternak domba di Kabupaten Garut, KSP Koperasi Sahabat Mitra Sejati bersama Kementrian Koperasi dan UKM, Ikatan Alumni Universitas Padjadjaran melalui unit Jabar Feeds Indonesia Centre (JAFIC) IKA UNPAD, Himpunan Peternak Domba Kambing Indonesia (HPDKI) dan Bank BJB  mengunjungi kawasan peternakan Pondok Pesantren Nurul Hidayah, Kampung Cibulakan, Desa Cinta, Karang Tengah, Kabupaten Garut pada tanggal 19 Desember 2020 lalu.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Menteri Koperasi dan UKM, Bapak Teten Masduki serta perwakilan dari KSP Sahabat Mitra Sejati, Bapak Luqmanul Hakim selaku License and Government Relation serta dihadiri pula perwakilan dari masing- masing institusi yang melakukan kolaborasi. KSP Sahabat Mitra Sejati sendiri menyumbangkan 10 ekor domba betina sebagai upaya mendukung Kementrian Koperasi dan UKM tersebut.

Seperti yang dikutip dari Harian Neraca, Sabtu, 19 Desember 2020, Menteri Koperasi dan UKM Bapak Teten Masduki, mengatakan bahwa kerjasama ini bertujuan untuk mendorong dan mendukung inovasi korporatisasi sektor peternakan dan pengembangan komoditas unggulan baru, khususnya bagi para peternak domba di Kabupaten Garut.

“Saya optimis melalui CSR 50 domba pejantan ini dan dengan pengelolaan yang baik, maka dalam satu tahun ke depan berpotensi menghasilkan hingga 2.000 ekor domba pedaging kualitas unggul”, ungkap pak Teten seperti yang dilansir Harian Neraca.